Makassar, Pedomanku.id:
Kepala Bidang Pendidikan Agama Islam (PAIS) Kanwil Kementerian Agama Sulawesi Selatan, H. Fathurrahman, SE., M.Pd., mengikuti Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Pendidikan Islam (Pendis) 2025, secara Daring, Rabu 22 Januari 2025, di Ruang Kerja Kabid PAIS, Rabu 22 Januari 2025.
.
Rakernas yang dibuka secara resmi oleh Menteri Agama Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar, MA, Selasa, 21 Januari 2025 malam, juga diikuti secara Daring oleh para Kepala Seksi PAIS Kantor Kemenag Kabupaten/Kota se Sulawesi Selatan.
Menurut Kabid PAIS, H. Fathurrahman, mengutip surat Dirjen Pendidikan Islam, Rapat Kerja Nsional Pendidikan Islam 2025, dimaksudkan sebagai upaya dalam rangka evaluasi program dan anggaran tahun 2024, serta merancang strategi capaian program strategis dan prioritas tahun 2025 pada Ditjen Pendidikan Islam.
Rakernas yang berlangsung dua hari, dimulai dengan acara pembukaan 21 Januari dan hari kedua Rakernas, 22 Januari 2025, dilanjutkan dengan Sidang Komisi KSKK Madrasah, Sidang Komisi Pesantren dan Pendidikan Keagamaan Islam, Sidang Komisi GTK Madrasah dan PAI, Pemaparan Sidang Komisi dan Pleno dan akhir acara Penutupan.
Menteri Agama Nasaruddin Umar, saat membuka Rakernas di Mercure Ancol Jakarta, Selasa, 21 Januari 2025 malam, menegaskan pentingnya pendidikan sebagai kunci membangun generasi unggul, yang tidak hanya berintelektual tinggi, tetapi juga berkarakter kuat dan peduli terhadap masa depan.
Rakernas kali ini mengusung tema “Execution Matters! Beres Ya.” Menag mengungkapkan tiga visi utama yang menjadi fokus pendidikan Islam di masa depan, yakni isu lingkungan, toleransi, dan nasionalisme.
.
Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Prof. Dr. Abu Rokhmad, dalam laporannya menambahkan pentingnya eksekusi program yang tepat untuk mendukung kemajuan pendidikan Islam.
“Perencanaan yang baik tidak berarti apa-apa tanpa eksekusi yang bersih, responsif, dan melayani. Ia memperkenalkan visi besar Pendidikan Islam, yakni “MAJU dan HEBAT.” MAJU merupakan akronim dari Melayani, Amanah, Juara, dan Unggul, sementara HEBAT adalah Helpful, Excellent, Brave, Active/Authentic, dan Think