Pinrang, pedomanku.id:
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Pinrang menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi warga terdampak bencana angin puting beliung di Kelurahan Lanrisang, Kecamatan Lanrisang, Pinrang, Kamis (18/12/2025).
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pinrang, Andi Matjtja, S.Sos., memimpin langsung penyerahan bantuan tersebut. Kehadiran beliau menjadi simbol solidaritas yang kuat dari sektor pendidikan terhadap musibah alam yang menimpa warga setempat beberapa waktu lalu.
Penyerahkan bantuan tersebut berupa paket sembako dan uang tunai dengan total nilai Rp200.370.000. Jumlah yang cukup signifikan ini merupakan hasil penggalangan dana yang dilakukan secara kolektif di lingkungan pendidikan Kabupaten Pinrang.
Penyerahan bantuan ini berlangsung di kantor Kecamatan Lanrisang, dan diterima langsung oleh Camat Lanrisang, Bachrum Syah. Suasana penyerahan berlangsung khidmat dengan tetap mengedepankan rasa empati terhadap para korban yang sedang berupaya bangkit pasca bencana.
Turut hadir mendampingi Kadis Pendidikan dalam rombongan tersebut antara lain Kepala Bidang Pendidikan Dasar, para Koordinator Wilayah (Korwil) Pendidikan dari seluruh kecamatan di Kabupaten Pinrang, serta perwakilan Kepala Sekolah dan Guru. Kehadiran mereka menunjukkan dukungan penuh dari seluruh tingkatan struktur pendidikan.
Andi Matjtja menjelaskan bahwa dana dan barang yang terkumpul merupakan kontribusi tulus dari para siswa-siswi Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Kabupaten Pinrang. Selain itu, para kepala sekolah, guru, serta pegawai di lingkup Dinas Pendidikan juga turut serta menyisihkan rezeki mereka.
“Kami dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan beserta seluruh jajaran hadir di sini untuk memberikan ala kadarnya,” ujar Andi Matjtja dalam sambutannya saat acara penyerahan.
Beliau juga menyampaikan harapan besar agar bantuan yang diberikan dapat meringankan beban hidup masyarakat yang rumahnya rusak atau kehilangan harta benda. “Mudah-mudahan bantuan ini bisa bermanfaat nantinya bagi masyarakat yang terdampak,” tambahnya dengan penuh harap.
Secara khusus, Andi Matjtja menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para pendidik dan orang tua siswa. Menurutnya, keterlibatan orang tua siswa dalam aksi sosial ini sangat luar biasa dan membuktikan kuatnya nilai gotong royong di Bumi Lasinrang.
Camat Lanrisang, Bachrum Syah, dalam responnya menyampaikan rasa haru dan terima kasih yang mendalam mewakili seluruh warga Kecamatan Lanrisang. Ia mengaku sangat mengapresiasi perhatian besar yang diberikan oleh jajaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.
“Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Bapak Kepala Dinas beserta seluruh jajarannya. Bantuan ini sangat berarti bagi warga kami yang sedang dalam masa pemulihan pasca diterjang angin puting beliung,” ungkap Bachrum Syah.
Menutup rangkaian kegiatan tersebut, rombongan juga menyempatkan diri untuk berdialog singkat mengenai kondisi terkini para korban. Aksi ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi institusi lain untuk turut berkontribusi dalam kegiatan kemanusiaan di wilayah Kabupaten Pinrang.(kasman)