160 x 600 AD PLACEMENT
160 x 600 AD PLACEMENT


Camat Sangkarrang Hadiri Aksi Bersih di Pulau Barrang Lompo

CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v80), default quality

Makassar, Pedomanku.id:

Gerakan Jumat Bersih adalah kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan yang dilakukan pada hari Jumat, biasanya di instansi pemerintah, sekolah, atau lingkungan masyarakat. Tujuannya adalah untuk menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman, serta menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan.

Kegiatan ini seringkali melibatkan berbagai elemen masyarakat, sehingga menjadi ajang untuk mempererat hubungan dan kerjasama antarwarga. Selain warga, kegiatan ini seringkali melibatkan perangkat desa, organisasi setempat, pelajar, dan instansi pemerintah. Kegiatan ini bisa berupa membersihkan sampah, menyapu halaman, memangkas tanaman liar, dan kegiatan kebersihan lainnya.

Gerakan Jumat Bersih telah menjadi kegiatan rutin di berbagai daerah di Indonesia, menunjukkan bahwa kesadaran akan kebersihan lingkungan semakin meningkat dan mendapat dukungan dari berbagai pihak. Misalnya aksi bersih yang  digelar bersama Tim PPK Ormawa HIMA Sosiologi di di Pulau Barrang Lompo, Kelurahan Barrang Lompo, Kecamatan Kepulauan Sangkarrang, Kota Makassar.

Aksi bersih yang dilaksanakan 25 Juli 2025 dipusatkan di RW I, meski demikian warga tetap melakukan aksi bersih di sekitar kediaman masing-masing.

Hadir membersamai, Camat Kepulauan Sangkarrang, Ketua PKK Kepulauan Sangkarrang, Lurah Barrang Lompo, Babinsa, Babhinkantibmas, Ketua RW, Ketua RT sekelurahan Barrang Lompo.

Dalam kegiatan tersebut, Warga bersama Tim PPK PPK Ormawa HIMA Sosiologi sangat antusias memungut dan mengumpulkan sampah berserakan di sekitar bibir pantai.

Camat Kepulauan Sangkarrang, Andi Asdhar mengapresiasi kehadiran Tim PPK Ormawa Sosiologi UNM dan berharap semoga semua kegiatan dapat terlaksana dan berdampak kepada masyarakat.

“Utamanya dalam hal peningkatan perilaku hidup bersih dan sehat. Program Jumat Bersih ini dapat terus berjalan, masyarakat tetap semangat dan semakin sadar dalam menjaga kebersihan lingkungan,” sebutnya. (din)

Facebook Comments Box

Baca Juga