Pedomanku.id | Memasuki Natal dan Tahun Baru 2024, Dinas Perdagangan kota Makassar bekerja sama Pemprov Sulsel menggelar pasar murah di lima kecamatan. Yakni, Rappocini, Biringkanaya,Manggala, Tallo dan Tamalate.
Kepala Dinas Perdagangan Kota Makassar Arlin Ariesta, pada Rabu, 12 Desember 2023 mengemukakan, kegiatan pasar murah sebagai upaya pengendalian inflasi dan memberikan kemudahan kepada masyarakat memperoleh bahan pokok dengan harga terjangkau.
“Memang benar, operasi pasar murah kali ini mendapat antusias tinggi dari warga. Ramai peminat sampai banyak warga yang tidak kebagian. Setiap paket berisi 2kg beras, minyak goreng 2 liter, gula 2kg, terigu 2kg dan susu kental manis 2 kaleng,” tuturnya.
Menurutnya, dinas yang dipimpimnya kembali menggelar kegiatan yang sama pada 15 Desember mendatang bekerjasama dengan TNI, khusunya KODIM 1408. (ozan)