Pedomanku.id | Bupati Maros, H.A.S. Chaidir Syam membuka Worshop PAUD, pelatihan dan bimbingan transisi PAUD – SD. Workshop ini merupakan kerjasama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Maros dengan Forum Transisi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) SD se Kabupaten Maros, Rabu, 17 Januari 2024.
Workshop yang berlangsung di Baruga A Kantor Bupati Maros ini bertujuan, agar para pendidik Paud dan SD mengenal lebih dalam tentang target perubahan perilaku yang dicapai melalui gerakan transisi Paud ke SD.
Transisi Paud ke SD menurut Bupati Maros, merupakan proses, dimana anak berpindah dari perannya sebagai peserta didik di PAUDmenjadi peserta didik di Sekolah Dasar (SD).
“Transisi yang efektif adalah saat anak tidak perlu melakukan terlalu banyak penyesuaian sebagai akibat dari perpindahannya,” ujar H.A.S.Chaidir Syam.
Ditambahkan, gerakan transisi PAUD ke SD yang menyenangkan sengaja digalakkan agar anak merasa senang dalam belajar dan anak percaya bahwa dirinya pasti bisa asalkan mau berusaha.
Mantan Ketua DPRD Maros ini menyebut, ada enam kompetensi dasar yang harus diutamakan oleh PAUD yakni, kemampuan mengenal nilai agama, moral dan akhlak.
Selain itu, lanjut dia, kemampuan sosial dan emosional, kognitif, bahasa dan komunikasi, motorik kasar dan halus serta kemampuan seni dan budaya.
” Pembelajaran harus mencerminkan pemahaman bahwa membangun kemampuan kondisi fondasi, yakni kematangan sosial, emosional dan kemampuan literasi merupakan suatu proses bertahap dan berkelanjutan yang dibangun sejak PAUD hingga SD di kelas awal. Saya juga mengapresiasi, dan berterimakasih atas terselenggaranya workshop Paud yang dilaksanakan Dinas Dikbud Maros ini,” tandasnya.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Bunda PAUD, Kadis Dikbud, Ketua Himpaudi Maros dan kepala satuan PAUD se Kabupaten Maros dan undangan lainnya. (*/wis)